Kontroversi Punk Aceh, Perlukah?

Ternyata aksi penggundulan anak Punk cukup bikin heboh ya, sampai dapat reaksi dari luar begeri juga. Anak Punk emang dikenal 'Anti Kemapanan' tapi kalo sampai tidak mandi dan tidak bekerja, tidur dijalanan plus minta-minta seperti ya gabagus juga lah. Selama ini saya pribadi tidak ada masalah dengan sikap anak Punk, malah mereka cenderung baik dan tidak maksa kalo lg ngamen istilah malak, beda dengan pengamen jalanan biasa.

Untuk 'kasus' Punk di Aceh yang sedang hangat-hangatnya di beritakan ini antara setuju dan tidak setuju, Setuju buat pembinaan supaya mereka hidup 'normal' lagi dan tidak setuju jika sampai menahan orang untuk 'berekspresi', Bingung ya, maksudnya hidup normal ya hidup sebagai mana wajarnya, masih berhubunan dengan keluarga, bekerja arau membuat usaha seperti bidang seni atau sebagainya, ya minimal mandi deh. tampilan Punk tapi bersih kan enak dilihat dan lebih respect.

Jadi menurut saya Punk dengan mengusung moto Anti Kemapananya itu tidak harus jadi gembel seperti yang ada di sudut2 kota, menurut saya inti moto itu sebenernya bagus yaitu tidak mau 'diperbudak', kata lainnya tidak mempunyai atasan atau menjadi Bos sendiri atau bisa dibilang disaat orang lain mengejar PNS atau kerja kantoran seperti biasanya mereka malah memilih untuk membuka udaha sensiri menjadi pengusaha tanpa ada perintah dan aturan yang baku meburut saya itu sudah Punk. Kalau memeng ingin tampil full Punk dengan atributnya bisa pada saat2 tertentu seperti hang out atau nonton konser.

Perasaan saya, Punk diluar juga tidak se gembel yang ada di Indonesia, mereka punya usaha sendiri sesuai motonya tersebut istilahnya terserah mau bertatto sampai jidat orang punya usaha sendiri.

Yah gitu deh moga anak Punk ada kemajuan yg bener2 bagus dan punya masa depan cerah meskipun gue juga blum tentu cerah si, mari kita cerah bersama.

Image : http://98bowery.com/punkyears/punkcat/punkcat-front.jpg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiba-tiba Hongkong, Jalan-jalan backpacker ke Hongkong

Top 10 Cydia Sources and Repositories 2012